Tips Menyejukan Tubuh Saat Cuaca Panas - MIF

Tips Menyejukan Tubuh Saat Cuaca Panas

My InforShare- Cuaca panas kini kerap melanda Indonesia, apalagi dengan adanya Equinox yang akan terjadi dua kali di tahun ini sehingga akan mengakibatkan naiknya temperatur suhu udara. Equinox merupakan salah satu fenomena astronomi dimana matahari akan melintas dari belahan bumi selatan ke utara dan mengakibatkan naiknya suhu udara di sebagian negara.

Tips Menyejukan Diri Saat Cuaca Panas


    Equinox dapat menyebabkan naiknya suhu udara hingga 40 derajat celcius. Udara yang panas dapat membuat anda merasa gerah dan gampang dehidrasi.
   
Beberapa penyakit juga dapat menyerang disaat cuaca panas, seperti kram, kelelahan, dan sengatan panas. Untuk mencegah hal tersebut maka sangat penting untuk membatasi kegiatan diluar ruangan atau anda dapat melindungi diri dari panas.

     Salah satu cara yang dapat anda lakukan agar tubuh tetap sejuk meskipun cuaca dalam kondisi panas yang menyengat, anda dapat melakukan cara-cara berikut.

Menggunakan Pakaian Longgar

       Cuaca panas identik dengan pakaian yang minim dan longgar, tetapi adat di Indonesia sedikit awam dengan pakaian yang minim, oleh karena itu anda dapat menggunakan pakaian yang longgar agar sirkulasi udara yang masuk kedalam tubuh dapat lancar, dan gunakan pakaian yang berwarna cerah, karena pakaian yang berwarna gelap cenderung lebih banyak menyerap panas. Selain itu gunakan pula pakaian yang berbahan katun agar tubuh terasa lebih dingin dibanding jenis kain lainnya, dan pakaian katun juga lebih mudah menyerap keringat.

Nyalakan Kipas Angin

       Dengan menyalakan kipas angin maka sirkulasi di ruangan akan lancar meskipun didalam ruangan ber-AC. Anda juga dapat membuat semprotan air dingin. Caranya isi botol semprot dengan air bersih kemudian simpan dilemari pendingin. Saat tubuh merasa kegerahan anda dapat menyemprotkannya ke wajah atau tubuh agar panas pada tubuh hilang.

Asupan Air Untuk Menghidrasi Tubuh

    Saat cuaca panas melanda ada baiknya untuk mengontrol asupan air, karena bila anda kekurangan asupan air anda akan mengalami dehidrasi. Untuk menjaga anda tetap terhidrasi, anda dapat menyimpan air didalam botol kemudian menaruhnya didalam lemari es. Selain airnya dapat diminum, anda juga dapat menggunakannya sebagai kompres untuk mengurangi panas tubuh. Konsumsi pula minuman yang mengandung elektrolit agar tubuh mendapat cairan yang cukup.

Menambah Jadwal Mandi

     Jika pada hari normal anda biasa mandi 2 kali sehari atau bahkan sehari sekali. Pada cuaca panas anda dapat menambah jadwal mandi anda menjadi 3 kali sehari atau lebih agar tubuh anda terlepas dari kegerahan yang melanda saat cuaca panas.

Simpan Kosmetik Di Dalam Kulkas

      Anda dapat menyimpan kosmetik seperti pelembab dan bedak didalam kulkas, hal ini bertujuan disaat tubuh anda merasa panas, anda dapat menggunakan kosmetik tersebut untuk membuat tubuh anda menjadi dingin. Sebaiknya gunakanlah pelembab agar terhindar dari kulit kering pada saat cuaca panas.

Hindari Konsumsi Alkohol dan Kafein

       Alkohol dan kafein dapat meningkatkan dehidrasi, maka sebaiknya anda menghindari mengkonsumsi minuman atau makanan yang mengandung unsur keduanya 

Perbanyak Konsumsi Buah dan Susu

      Sebagai asupan nutrisi di cuaca yang panas anda dapat mengandalkan buah, anda dapat mengolah buah menjadi salad atau jus dengan begitu selain menjadi asupan nutrisi buah juga dapat menghidrasi tubuh. Anda juga dapat mengkonsumsi susu rendah lemak, cobalah dengan menyimpan susu di dalam kulkas telebih dahulu.

    Jika rasa panas sangat menyengat dan tak tertahankan sebaiknya anda tetap didalam ruangan, kurangi aktivitas diluar ruangan jika memang tidak terlalu penting, anda juga dapat mengajak keluarga anda berenang di pemandian umum atau kolam renang, selain refresing dan berwisata anda juga dapat mendinginkan tubuh disana.


1 Response to "Tips Menyejukan Tubuh Saat Cuaca Panas"

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel