Manfaat Makan Bakso Bagi Kesehatan - MIF

Manfaat Makan Bakso Bagi Kesehatan

Apakah anda tahu bahwa bakso memiliki efek baik bagi tubuh dan kesehatan?. Selama ini banyak orang yang berfikir bahwa bakso hanyalah sekedar panganan pengganjal perut, karena bagi orang Indonesia jika belum mengkonsumsi nasi belum bisa dikatakan makan. oleh sebab itu saya kali ini akan memberi informasi tentang manfaat bakso bagi kesehatan.



Bakso adalah campuran daging dan tepung yang di bentuk bulat, bahan utama nya yaitu daging. Daging yang biasa digunakan untuk membuat bakso adalah daging sapi, tetapi banyak juga bermunculan bakso-bakso dengan daging lain seperti daging ayam ikan, kelinci, kerbau, bahkan tikus dan babi. Penjual nakal lah yang biasa memakai daging babi dan tikus sebagai bahan baku bakso untuk menekan modal produksi, tentu hal tersebut tidak dibenarkan. Oleh karena itu pintar-pintarlah memilih pedagang bakso yang jujur dan bersih agar anda tidak hanya mendapatkan rasa kenyang tetapi juga mendapat manfaat dari mengkonsumsi bakso tersebut.

Kebanyakan manfaat yang anda dapatkan dari memakan semangkuk bakso yaitu dari bahan bakunya yaitu daging. Kali ini saya akan membahas bakso daging sapi.

Manfaat Bakso Bagi Kesehatan

Bakso Mengandung Protein Hewani

Menurut penelitian didalam daging sapi terkandung 18,8 gram protein yang berguna bagi tubuh, protein tersebut biasa disebut protein hewani karena berasal dari hewan, jika protein nya berasal dari tumbuhan maka akan disebut protein nabati. Manfaat dari protein hewani tersebut yaitu membantu memperbaiki sel-sel yang rusak atau dalam kata lain membantu meregenerasi sel-sel atau meremajakan sel-sel dalam tubuh

Bakso Memiliki Asam Amino

Selain protein hewani, anda juga akan mendapatkan kandungan asam amino yang relatif lengkap dan seimbang dalam semangkuk bakso. Struktur asam amino tersebut sangat berguna bagi tubuh dan tidak dapat di produksi sendiri oleh tubuh. Oleh karena itu jangan ragu untuk mengkonsumsi bakso melihat manfaatnya yang baik bagi kesehatan.

Menambah Tenaga

Dalam semangkuk bakso terdapat lemak yang berguna untuk tubuh. Tubuh akan memproses lemak tersebut untuk dijadikan energi dan cadangan makanan sehingga anda dapat beraktifitas dengan kuat dan terhindar dari lemas lesu karena kekurangan tenaga.

Meskipun memiliki berbagai manfaat bakso yang dijual sekarang cenderung memiliki efek buruk, apalagi yang dapat anda temukan dipinggir-pinggir jalan. Cenderung bakso kaki lima tersebut berbahaya karena kebanyakan tidak mengikuti regulasi yang ditetapkan oleh BPOM tentang kesehatan dan keamanan makanan.

Tetapi terdapat juga penjual bakso yang jujur dengan tetap memperhatikan komposisi bahan yang pas dan tidak melanggar aturan sekaligus menyehatkan para konsumen bakso itu sendiri. Jadi pintar-pintarlah memilih bakso, pilihlah langganan bakso terpercaya agar terhindar dari zat-zat berbahaya yang biasa digunakan penjual nakal sebagai campuran baksonya


4 Responses to "Manfaat Makan Bakso Bagi Kesehatan"

  1. Wah makanan kesukaan ane nih :)
    Bener juga sih, penjual bakso pinggir jalan bisa saja enggak higienis tapi alhamdulillah selama ini ane gak pernah sakit perut walaupun itu makan bakso pinggir jalan :v

    ReplyDelete
  2. Tapi mesti was-was juga. Sekarang banyak bakso yang gak semestinya.. padahal Selain enak juga menyehatkan

    ReplyDelete
  3. bermanfaat boleh saja asal waspada juga, makasih ya infonya

    ReplyDelete

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel